Audit Eksternal Manajemen Mutu Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul

Setelah melalui audit secara seksama oleh Tim Auditor dari lembaga yang berwenang yaitu NQA, Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul memperoleh penghargaan Standar Manajemen Mutu ISO 9001:2015, Selasa (22/11/2022).

Penyerahan sertifikat ISO kali ini dilakukan oleh Tim Auditor dari NQA Hengky Dwi Jatmiko kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul Agus Budiraharja, SKM, M.Kes dan disaksikan oleh Bupati H. Abdul Halim Muslim, diikuti para pimpinan dan Kepala Puskesmas se-Kabupaten Bantul.

Kadinkes Bantul, Agus Budhiraharja, SKM, M.Kes menyatakan selama ini telah berupaya memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan sebaik mungkin. Diperolehnya ISO 9001:2015 ini merupakan prestasi sekaligus evaluasi dan motivasi untuk peningkatan kesehatan yang lebih baik.

 

Bupati Abdul Halim Muslih menyambut positif dan memberikan apresiasi atas diperolehnya sertifikat ISO ini. “Segala sesuatu memerlukan manajemen yang baik. Bukan hanya instansi namun hatipun memerlukan manajemen. Ini tentunya arahnya untuk perbaikan di masa datang,” katanya.

Manajemen yang baik meliputi unsur hukum dan politik melalui prosedur dan untuk kesejahteraan masyarakat yang sebenarnya. Semuanya dalam artian untuk memperbaiki dan meningkatkan layanan bagi masyarakat oleh lembaga kesehatan.

 

#standarmanajemenmutu
#auditeksternal
#iso90012015
#dinkesbantul2022