Sosialisasi Profil Kesehatan 2023 dan Meta Data Kesehatan 2024

Pada hari Selasa (19/3/24) diselenggarakan Sosialisasi Profil Kesehatan 2023 dan Meta Data Kesehatan 2024 di Ruang Rapat Afiat Dinkes Bantul. Acara ini dihadiri oleh Pejabat Struktural Dinas Kesehatan dan Direktur RSUD Saras Adyatma. Pertemuan ini bertujuan untuk melakukan klarifikasi dan verifikasi data profil kesehatan yang telah diinput oleh programmer masing-masing seksi bersama dengan programmer puskesmas. 

 

Berdasarkan hasil pencermatan masih terdapat beberapa data tabel profil yang belum terisi dengan lengkap dan benar. Untuk mengatasi hal tersebut, Tim Kerja data dan informasi Dinas Kesehatan akan membuat link data yang bertujuan untuk mengakomodir profil kesehatan, data sheet DIY, dan Dataku Bantul. Validasi data program disepakati selesai sampai tanggal 10 April 2024 sehingga tgl 10-15 April 2024 sudah bisa di input.